Ruangguru adalah platform pendidikan yang menyediakan berbagai layanan belajar, termasuk video pembelajaran, latihan soal, dan bimbingan belajar secara online. Mereka menawarkan materi untuk berbagai tingkat pendidikan, dari SD hingga SMA, serta persiapan ujian. Ruangguru menyediakan platform pembelajaran berbasis kurikulum sekolah yang selalu dilengkapi dengan video tutorial interaktif dari guru serta animasi, yang dapat diakses melalui aplikasi di ponsel dan komputer. Didirikan oleh Belva Devara dan Iman Usman pada April 2014, Ruangguru meraih pengakuan sebagai perusahaan paling inovatif dan berpengaruh peringkat 25 di dunia dan peringkat 2 dalam kategori pendidikan oleh Fast Company pada tahun 2021.
PT Ruang Raya Indonesia adalah perusahaan yang mengelola platform aplikasi Ruangguru. Sebagai mitra bisnis, mereka berfokus pada pengembangan dan penyediaan berbagai layanan pendidikan yang mendukung belajar mengajar. Kemitraan dengan Institusi Pendidikan mulai bekerja sama dengan sekolah dan lembaga pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui penggunaan teknologi. Pemasaran dan Ekspansi mulai memperluas jangkauan layanan untuk menjangkau lebih banyak siswa di berbagai daerah
PLUS MINUS APLIKASI PEMBELAJARAN RUANGGURU
Walaupun sudah menjadi aplikasi pembelajaran terbaik no 1 di Indonesia aplikasi ini juga memiliki beberapa plus dan minus bagi beberapa pengguna aplikasi ini sebagai berikut:
Plus:
- Akses ke Materi Belajar: Menyediakan berbagai materi belajar yang lengkap dan terstruktur untuk siswa dari berbagai jenjang pendidikan.
- Kelas Online: Fasilitas kelas online memungkinkan siswa belajar dari rumah dengan pengajaran langsung dari guru berkualitas
- Latihan Soal: Menyediakan banyak latihan soal yang dapat membantu siswa mempersiapkan ujian dengan lebih baik
- Fleksibilitas: Siswa dapat belajar kapan saja dan di mana saja, sesuai dengan waktu dan kebutuhan mereka.
- Dukungan Pembelajaran: Terdapat fitur tanya jawab yang memungkinkan siswa untuk mendapatkan bantuan jika menemui kesulitan
Minus:
- Koneksi Internet: Memerlukan koneksi internet yang stabil, yang bisa menjadi kendala di daerah dengan akses terbatas
- Biaya: Meskipun ada beberapa konten gratis, akses penuh ke semua fitur biasanya memerlukan biaya berlangganan, yang mungkin tidak terjangkau bagi semua orang.
- Minim Interaksi Sosial: Pembelajaran online dapat mengurangi interaksi sosial yang biasanya terjadi di lingkungan sekolah tradisional
Walaupun sudah menjadi aplikasi yang bermanfaat RuangGuru tetapi penting juga mempertimbangkan beberapa kekurangan yang sering muncul di beberapa kalangan.
Mengadakan Ajang Perlombaan Clash of Champions 2024
Ruangguru Clash of Champions 2024 diadakan untuk mempromosikan semangat belajar dan kompetisi di kalangan siswa. Acara ini biasanya bertujuan untuk meningkatkan keterampilan akademik, memfasilitasi pembelajaran, dan menciptakan wadah bagi siswa untuk berkompetisi secara sehat. Selain itu, acara seperti ini juga dapat menjadi platform untuk mengasah kemampuan problem-solving dan kreativitas para peserta
Baca juga: The Incredibles Keluarga Super Hero Yang Menyembunyikan Identitas